Kapan terakhir Anda membaca, selain status di media sosial atau pesan Whatsapp? Jika menemukan judul berita yang menarik yang dibagikan melalui Facebook, apakah Anda tergerak untuk membuka situs beritanya dan membaca keseluruhan isinya? Atau Anda hanya tergelitik dengan judulnya saja dan langsung menuliskan komentar?
Budaya literasi memang masih sangat kurang di kalangan orang Indonesia. Orang malas membaca, seperti membaca berita secara lengkap. Tidak sedikit yang hanya membaca judul berita atau caption seseorang yang membagikan suatu berita, sudah merasa mengetahui isinya yang sebenarnya dan langsung berkomentar tanpa pikir panjang lagi.
Ini adalah sesuatu yang berbahaya. Memang, kadang-kadang media juga turut memberikan andil, yaitu ketika mereka menuliskan berita dengan judul yang bombastis, judul yang click bait. Setelah dibuka, ternyata isinya tidak seheboh judulnya. Hal seperti ini bagi sebagian orang, membuat mereka jadi malas membaca keseluruhan isi suatu berita.
Tapi, hal seperti itu lebih banyak yang disebabkan karena memang tidak memiliki kebiasaan untuk membaca. Padahal, membaca dapat memberikan manfaat yang tidak sedikit, apalagi jika dilakukan setiap hari.
Setidaknya ada 10 alasan mengapa sebaiknya kita membiasakan diri untuk membaca setiap hari, yaitu:
- Memberikan Stimulasi Untuk Mental
Berbagai penelitian menunjukkan bahwa kesehatan mental dapat dijaga dengan kebiasaan membaca. Bahkan, orang yang telah didiagnosa menderita gangguan mental, seperti Alzheimer atau Dementia, dapat terbantu dengan membaca. Membaca dapat membuat otak terus aktif, sehingga memperlambat proses semakin menurunnya gangguan mental tersebut.
Pada dasarnya, otak adalah bagian tubuh, yang juga terdiri dari otot. Otot tubuh memerlukan latihan agar tetap sehat, demikian juga dengan otak. Jika otot tubuh dapat dijaga kesehatannya dengan rajin berolahraga, maka olahraga untuk menjaga kesehatan otak salah satunya adalah dengan membaca.
- Mengurangi Kadar Stres
Stres akibat deadline pekerjaan di kantor atau karena kesibukan mengurus anak-anak di masa pandemi seperti sekarang ini, dapat dikurangi dengan membaca. Membaca sesuatu yang menyenangkan, seperti novel atau komik, dapat menjadi ‘pelarian’ sejenak dari kesibukan. Membaca akan membuat Anda rileks sesaat, cukup untuk mengurangi ketegangan yang dapat mengganggu kesehatan fisik dan mental kita.
- Menambah Pengetahuan
Siapa bilang komik atau novel hanya untuk hiburan dan tidak ada manfaatnya? Dalam sebuah komik atau novel pun kita bisa mendapatkan pengetahuan. Contoh, komik Asterix. Banyak orang yang baru mengetahui bahwa di zaman Romawi dulu, kota Paris bernama Lutetia.
Kalau dari sebuah komik saja pengetahuan kita bisa bertambah, bagaimana jika kita membaca sebuah buku? Yang terpenting, carilah bahan bacaan yang bermutu, yang isinya bisa dipertanggungjawabkan.
- Memperbanyak Pengetahuan Kosakata
Dalam sebuah buku, sering kita mendapatkan istilah-istilah atau kosakata baru. Hal ini tentu akan semakin menambah kemampuan kita dalam berbicara dan berkomunikasi. Semakin banyak kosakata yang kita kuasai, maka kita akan semakin mampu untuk menjalin komunikasi yang efektif dengan orang lain.
- Menjaga Memori
Memori atau daya ingat akan sangat terbantu dengan kebiasaan membaca. Ketika kita membaca sebuah buku, misalnya novel, tentu ada hal-hal yang harus kita ingat selama menyelesaikannya. Seperti nama tokoh, tempat kejadian, karakter suatu tokoh dan lain sebagainya.
Dengan mengingat hal-hal seperti itu, maka kita sebenarnya sedang melatih dan menjaga daya ingat kita. Jika kita semakin sering mengingat sesuatu, maka daya ingat kita akan semakin baik.
- Memperkuat Kemampuan Analisis
Pernahkah Anda berusaha untuk ikut memecahkan suatu kasus ketika sedang membaca novel detektif? Kadang-kadang, saat belum selesai membacanya saja, ada yang sudah bisa mengetahui ending dari kasus yang terjadi di sana.
Hal itu terjadi karena saat membaca, otak Anda juga bekerja untuk mengikuti apa yang ada di dalam bahan bacaan itu. Secara otomatis, otak akan mengikuti apa yang menjadi fokus Anda. Ketika Anda merasa bahwa Anda adalah detektif seperti tokoh yang ada di dalam novel tersebut, maka otak Anda juga akan berpikir seperti seorang detektif.
Hal tersebut ternyata sangat berguna bagi otak. Otak akan dilatih untuk kritis dalam menganalisis sesuatu, yang tentunya akan sangat berguna dalam kehidupan sehari-hari.
- Meningkatkan Konsentrasi
Ketika sedang membaca, maka pikiran kita akan fokus pada apa yang sedang dibaca itu. Jika membaca dilakukan secara rutin setiap hari, maka setiap hari pula pikiran kita akan diajak untuk fokus dan berkonsentrasi. Suatu ketika kita membutuhkan untuk fokus dan konsentrasi dalam suatu hal, maka otak sudah terbiasa dan kita tidak akan mengalami kesulitan.
- Meningkatkan Kemampuan Menulis
Seorang penulis sangat membutuhkan wawasan, pengetahuan dan perbendaharaan kosakata yang kaya, agar dia bisa menghasilkan karya yang berkualitas. Semua itu sangat bisa didapatkan dengan kebiasaan membaca.
Jika diamati, maka hampir semua penulis terkenal yang ada di dunia ini adalah orang-orang yang punya hobi membaca. Dari kebiasaan membaca itulah, muncul keinginan dan kemampuan untuk menghasilkan karya tulisan yang menarik.
- Mendapatkan Hiburan
Membaca, khususnya membaca novel atau komik, tentu akan memberikan hiburan. Sejenak kita diajak untuk keluar dari kesibukan, sama seperti menonton film. Tidak hanya komik atau novel, bahan bacaan lain juga dapat memberikan hiburan. Syaratnya, pilihlah bahan bacaan yang kita sukai.
Jadi, kapan Anda akan membaca buku lagi? (*)
Download Buku "Speed Reading for Beginners"
Bagaimana membaca 2 kali lebih cepat.
Telah didownload lebih dari 30.000 orang.
Download Sekarang.
uuvm39